Update

8/recent/ticker-posts

Ditinggal Belanja, Rumah Semi Permanen di Kota Tebing Tinggi Dilalap Sijago Merah



KORANKITA.ONLINE,[Tebingtinggi-Sumut]-Ditinggal belanja ke warung, rumah semi permanen milik Ahmad Rusli (48) warga Jalan Ir H Djuanda Kota Tebing Tinggi hangus terbakar dilalap sijago merah.

Kapolsek Rambutan AKP H Samosir,S.Pd melalui Kasi Humas Polres Tebing Tinggi Iptu Agus Arianto mengatakan hal ini, Perisitiwa kebakaran terjadi pagi tadi, Sabtu (27/11) sekitar pukul.07.30 wib saat ditinggal istri korban berbelanja.



Dijelaskan Agus, api pertama sekali diketahui warga yang memberitahukannya ke Ramayana (41) istri korban. Ramayana terkejut dan langsung menghubungi pihak Polsek Rambutan.

Api duduga berasal dari dapur, lanjut Agus, saat itu istri korban sekitar pukul.07.00 wib memasak air minum disamping rumahnya dengan memggunakan kayu bakar dan getah karet yang sudah kering.

Hanya dalam hitungan menin saat ditinggal belanja, api sudah membesar dan menyambar kabel antena televisi dan menjalar ke broti dan atap rumah menyebabkan isi rumah habis terbakar, terangnya.



Tidak ada korban jiwa atas kejadian tersebut dan ditaksir korban mengalami kerugian sekitar Rp.20.000.000,- (Dua puluh juta rupiah).

Saat ini personil Polsek Rambutan bersama personil SPKT, Piket Fungsi serta Tim Inafis Polres Tebing Tinggi telah melakukan cek TKP dan mengamankan barang bukti, tutup Iptu Agus Arianto. | |01-TS/*.

Posting Komentar

0 Komentar