Update

8/recent/ticker-posts

GIAT RAMADHAN 1443 H, DPD BKPRMI DELI SANTUNI ANAK YATIM PIATU



KORANKITA.ONLINE [BATANG KUIS - DELI SERDANG] - 
Dewan pengurus daerah badan komunikasi pemuda remaja masjid Indonesia (DPD BKPRMI) Deli Serdang, melakukan buka puasa bersama dengan seluruh DPK (dewan pengurus kecamatan) BKPRMI se- Deli Serdang Dan menyantuni puluhan anak yatim-piatu. (Selasa, 26- 04 - 2022.).

Kegiatan ini dilaksanakan di warkop bangsa. Jalan Sultan Serdang, pasar 8 depan SMA 1 Tanjung Morawa.

Dalam sambutannya, Zailani Dalimunthe selaku ketua DPD BKPRMI Deli Serdang, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari penutupan safari Ramadhan. sekali Gus pembentukan panitia jambore remaja masjid se Deli Serdang. Yang akan dilaksanakan oleh DPD BKPRMI Deli Serdang di tahun ini juga. Dan ini juga adalah bentuk kepedulian bkprmi terhadap anak-anak yatim-piatu.




"Terimakasih kepada seluruh pengurus DPK BKPRMI Deli Serdang, karena telah banyak memberi dan menebarkan kebaikan - kebaikan dengan menghidupkan safari Ramadhan dan kegiatan yang bermanfaat lainnya. Semoga,kita semua senantiasa dapat meningkatkan amal ibadah kita di bulan suci ini dengan memperbanyak dzikir dan tadarus Al Qur'an, memuliakan masjid dan berbuat kebaikan" tutup Zailani Dalimunthe.

Hadir dalam acara tersebut, ketua DPD BKPRMI Deli Serdang Zaelani Dalimunthe. beserta jajarannya, H.M. ALI YUSUF SIREGAR ( ketua dewan penasehat DPD BKPRMI Deli Serdang).
seluruh pengurus dan anggota DPK BKPRMI Deli Serdang, anak-anak yatim piatu, dan para tamu undangan lainnya.||02-DS /*

Posting Komentar

0 Komentar